Pages

26 September 2010

Memutar Musik dari HP via Bluetooth

Pada awalnya aku bermaksud untuk transfer file via Bluetooth dari laptop ke handphone, tetapi pada tengah perjalanan ternyata driver bluetoothnya mungkin tidak cocok untuk Windows7 karena aku memakai driver Bluetooth untuk WindowsXP. Setelah otak atik konfigurasi Bluetooth penasaran bagaimana kalo kita memutar musik dari handphone dan laptop sebagai headsetnya.

Cukup mudah untuk mengatur hal tersebut, handphone yang digunakan pada saat percobaan ini yaitu Nokia6300, sebelumnya handphone harus terhubung dulu dengan laptop dengan cara add device pada laptop kemudian atur konfigurasi Bluetooth pada laptop seperti gambar dibawah ini

Setelah memberi tanda cek pada Control Skype langsung saja klik Apply dan OK. Cukup mudah bukan??
Beralih ke handphone, langsung saja buka musik playernya kemudian tekan menu pilihan dan pilih Putar lwt Bluetooth, maka secara otomatis akan mencari perangkat Bluetooth laptop, setelah muncul pilih saja Bluetooth laptopnya. Oke, mungkin pada saat diminta untuk menerima notifikasi dari handphone pilih saja OK dan bisa memberi tanda cek untuk selalu terhubung dengan laptop. Sebenarnya fitur ini sebagai hands free device untuk telepon, baik menerima panggilan masuk maupun panggilan keluar tetapi di lain sisi juga bisa dimanfaatkan sebagai media streaming musik via Bluetooth (ngarang).

Sekian info sharingnya, semoga dengan sedikit informasi bisa menambah wawasan pengetahuan anda sekalian. Terima kasih. (by gadulz)

No comments: